BREAKING NEWS: SIN WASSENAAR MENERIMA SISWA UNIC UTRECHT BELANDA
Sehari menjelang liburan akhir Ramadhan 1429 H dan Idul Fithri, 1 Syawal 1429 H, SIN mendapat kehormatan menerima kunjungan rombongan siswa dan guru dari UNIC, sebuah SMA di Utrecht, Belanda.
UNIC menerapkan pola pendidikan khusus bagi peserta didiknya yaitu memberikan kesempatan dan fasilitas kepada seluruh siswanya untuk melakukan penelitian mandiri dalam batasan waktu tertentu. Oleh karena siswa yang masuk sekolah ini memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan bakat meneliti/ilmiah.
Kamis siang, 25 September 2008 tersebut, rombongan UNIC didapmingi guru pembimbing mereka dan diantar oleh Bapak Firdaus Dahlan, Fungsi Pensosbud KBRI Den Haag ke kampus SIN Wassenaar.
Kehadiran 24 siswa UNIC dan 2 orang guru pembimbing mereka ke SIN Wassenaar adalah dalam rangka orientasi dan berkenalan dengan suasana pendidikan di Indonesia sekaligus menjajaki kerjasama pendidikan dan kultural dengan SIN Wassenar di masa mendatang. Ke-24 siswa UNIC tersebut akan mengikuti program belajar bahasa dan budaya Indonesia di Bali melalui sistem homestay dan “immersion”.
Dalam pengantarnya Bapak Firdaus Dahlan menyampaikan bahwa ini merupakan kesempatan yang sangat baik untuk saling mengenal bahasa dan budaya masing-masing. Semoga program resiprokal ini berlanjutan. Di bulan November 2008 nanti rombongan siswa SMA dari Bali akan datang ke Belanda dalam program serupa. Bapak Firdaus juga menekankan bahwa Indonesia adalah sebuah negara yang sangat besar dalam banyak kategori baik itu geografis, demografis, budaya dan sumber daya alam.
Kepada SIN Wassenaar Bapak Firdaus sekaligus menyampaikan apresiasinya atas penerimaan yang sangat apik dan penuh kekeluargaan terhadap rombongan siswa SMA UNIC tersebut.
Sebagai tuan rumah, Ka. SIN, Bapak Saidan menyatakan kebahagiaannya atas kedatangan rombongan SMA UNIC Utrecht tersebut ke SIN Wassenaar. Sebagai penghormatan kepada rombongan Keluarga Besar SIN Wassenaar hadir ke sekolah meskipun secara resmi hari Kamis tersebut merupakan hari pertama liburan akhir Ramadhan 1429 H dan Idul Fithri. Harapan beliau kepada rombongan untuk menyerap dan memanfaatkan sebaik mungkin kesempatan belajar di Bali tersebut.
Pada bagian utama acara, siswa SIN Wassenaar dan siswa UNIC Utrecht dilibatkan dalam interaksi dan berkomunikasi yang diikuti oleh para siswa dengan antusias hingga akhir acara. Sabtu malamnya rombongan diundang secara khusus oleh Dubes RI, Bapak Fanny Habibie di kediaman beliau di Wisma Duta Wassenaar.