INFORMASI BERKAITAN DENGAN PENDAFTARAN SISWA BARU REGULER DI SIN WASSENAAR TAHUN PELAJARAN 2012/2013
- Mengisi/melengkapi formulir pendaftaran yang disediakan sekolah
- Melampirkan surat pindah dari sekolah sebelumnya
- Melampirkan fotokopi ijazah terakhir yang sudah dilegalisir
- Menyerahkan buku laporan nilai/hasil belajar asli dari sekolah sebelumnya
- Melampirkan 3 pasfoto ukuran 3X4 cm
- Melampirkan fotokopi akte kelahiran
- Melampirkan fotokopi ID card/paspor yang masih berlaku
- Siswa masih memiliki hubungan kebangsaan/keluarga/kekerabatan/kultural dengan Indonesia
- Hal-hal yang berkaitan dengan visa dan izin tinggal di Belanda merupakan tanggung jawab dan diurus oleh orang tua/wali calon siswa masing-masing pada Kedubes Belanda/negara Schengen lainnya di Jakarta
AKADEMIS DAN AFEKTIF
- Mengikuti placement test sebagai bagian dari pertimbangan dalam penempatan kelas
- Aspek perilaku/afektif calon siswa juga akan menjadi indikator dalam penerimaan siswa
- Minimal akan bersekolah di SIN Wassenaar 1 (satu) semester; jika kurang dari 1 (satu) semester maka kontribusi finansial/uang iuran sekolah harus dibayar untuk hitungan 1 (satu) semester, beserta iuran uang pendaftaran, administrasi/buku, dan OSIS; jika bersekolah kurang dari 1 (satu) semester maka sekolah tidak mengeluarkan buku rapor tetapi hanya surat keterangan hasil pembelajaran sementara yang diperoleh selama bersekolah di SIN Wassenaar
- Mematuhi aturan yang ditetapkan dalam Tata-Tertib Siswa SIN Wassenaar dengan menanda-tangani Surat Pernyataan bagi (Calon) Siswa SIN Wassenaar yang disediakan sekolah
KONTRIBUSI FINANSIAL
Sumbangan penyelenggaraan pendidikan ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Ketua Badan Pembina Sekolah Indonesia (BPSI) Nomor: 001/BPSI/VI/2004 tanggal 18 Juni 2004 tentang Penetapan Uang Sekolah Siswa (untuk perincian Tahun Pelajaran 2012/2013 dapat menghubungi sekolah)
PAKAIAN SERAGAM SEKOLAH
Pakaian seragam terdiri dari:
A. Pakaian Seragam Sekolah, yaitu:
- Kemeja putih lengan panjang
- Jas warna hitam
- Celana/rok warna hitam
- Bagi yang berkerudung/jilbab, mengenakan kerudung warna putih
- Sepatu warna hitam
Pakaian seragam hanya dipakai pada hari Senin, untuk Upacara Bendera, atau kalau ada tamu/acara khusus di SIN Wassenaar. Sedangkan untuk hari biasa, pakaian bebas tapi sopan dan baju berkerah.
B. Pakaian Seragam Pramuka dan kelengkapannya seperti kacu dan baret/topi Pramuka.
Pakaian Pramuka dipakai ketika kegiatan ekstrakurikuler Pramuka.
Baik pakaian seragam sekolah maupun seragam Pramuka disediakan oleh orang tua/wali masing-masing.
CATATAN
Apabila ada hal-hal yang belum jelas dapat langsung menghubungi kami setiap saat baik melalui telepon, faksimil maupun email. Terima kasih.
Wassenaar, 22 April 2013
Kepala Sekolah,
Ttd.
Budi Wahyu Rianto
NIP. 196209051984031005
sumber sinabutar
29/05/2011 @ 4:22 pm
Yth. Ibu Arbayah Kumalawati
Perkenalkan nama saya sumber sinabutar, Pegawai pada Kementerian Perdagangan. Saya akan ditempatkan di KBRI Roma bertempat di Milan sebagai Kepala Indonesian Trade Promotion Center. Saya mempunyai tiga anak: 1) Renaldi Antoni Hamonangan; 2) Adriani Caroline; 3) Stevan Laksana Emerson.
Rencananya, saya ingin menyekolahkan Renaldi Antoni Hamonangan di Sekolah Indonesia Nederland / SIN kelas 1 SMA (baru lulus dari SMP tahun 2011 dan akan masuk kelasa 1 SMA) dan Adriani Caroline di SMP kelas 1 (baru lulus dari SD tahun 2011).
Mohon arahan ibu, apa yang harus saya lakukan agar ke dua anak saya tersebut dapat bersekolah di SIN?
Demikian disampaikan, atas perhatian dan informasi ibu diucapkan terimakasih.
Hormat saya,
Sumber Sinabutar
Ary Laksmana Widjaja
28/06/2011 @ 10:11 pm
Yth. Ibu Arbayah Kumalawati, Kepala Sekolah SIN Wassenaar,
Perkenalkan nama saya AKBP Ary Laksmana Widjaja, yang dalam waktu dekat akan ditugaskan ke KBRI Denhaag Belanda sebagai Atase Polri, kemungkinan pada akhir Juni 2011 ini. Dalam penugasan tersebut akan ikut 2 (dua) anak yang masih dalam usia sekolah, yaitu: anak pertama atas nama RIZKI AMALIA LAKSMIPUTRI (perempuan, lahir di Bandung 29 Januari 1996, naik kelas 2 di SMA Negeri 2 kota Cirebon), anak kedua ANISSA MINA LAKSMIPUTRI (perempuan, lahir di Bandung 23 April 1998, naik kelas 2 di SMP Negeri 1 kota Cirebon).
Rencana penugasan saya diperkirakan selama 3.5 tahun dan kedua anak saya tersebut akan mengikuti hingga akhir masa tugas saya.
Saya berkeinginan menyekolahkan keduanya di SIN Wassenar, dimana salah satu syarat untuk mendaftarnya adalah melampirkan surat pindah dari sekolah sebelumnya (SMA Negeri 2 dan SMP Negeri 1 di kota Cirebon), sedangkan untuk pengurusan surat pindah tersebut diwajibkan melampirkan surat keterangan diterima sebagai siswa dari sekolah tujuan pindah, dalam hal ini adalah SIN di Wassenaar.
Sehubungan dengan hal tersebut di atas, mohon kiranya arahan ibu untuk pendaftaran kedua anak saya tersebut.
Demikian surat saya dan mohon khabar, terima kasih.
Hormat saya,
AKBP Ary Laksmana Widjaja
Atase Polri di Denhaag
Dr. Sri Wahyuni
09/07/2011 @ 10:38 am
Assalamu’alaikum
Yth Ibu Arbayah Kumalawati,
Perkenalkan nama saya Dr. Sri Wahyuni dari Pekanbaru Riau. Insya Allah September ini tepatnya tgl 15 September saya akan pindah ke Brussels untuk post doc dari Erasmus Mundus di Free University of Brussels. Saya sudah dapat formulir pendaftaran dari Pak Gunaryadi melalui Email agar anak2 saya bisa sekolah di SIN ini.
Anak saya tersebut ada 3 orang, bernama Muhammad Fadlan dan Muhammad Farhan (14 tahun/kembar) akan masuk ke kelas 3 SMP dan Muhammad Fauzan (13 tahun) akan naik ke kelas 2 SMP. Formulir akan saya kirimkan segera, cuma saat ini, saya lagi menunggu dokumen surat2 dari Erasmus Mundus untuk kelengkapan pengurusan visa. Jadi dalam minggu ini saya akan kirimkan formulir tersebut, dan mohon untuk september mereka diterima untuk sekolah di SIN dan rencananya mereka akan diasramakan (hostel SIN) karena jarak antara Waassenaar dan Brussel. Semua syarat dari asrama dan ketentuan sekolah akan saya taati.
Yang saya tanyakan, karena ada materi placement test, apakah materinya tersebut, agar anak saya bisa mempersiapkan diri. Saya harus persiapkan untuk dapat mereka bisa sesuai seperti di Indonesia agar dapat ditempatkan di kelas 3 dan kelas 2. Kemudian, apakah segala dokumen yang mereka punya seperti rapor dan ijazah SD harus diterjemahkan ke bahasa (Inggris, Prancis, Belanda, atau Jerman)?
Itu saja pertanyaan saya, mohon saya diberi arahan.
Terimakasih banyak untuk semua bantuannya.
Wassalam
Dr. Sri Wahyuni
Norman Abdl Haris
16/07/2011 @ 7:27 am
Assalamualaikum Wr. Wb.
Saya hanya mengucapkan salam hangat dari Indonesia untuk keluarga besar SIN. Semuga tetap sukses dalam pengajaran murid-murid dan membawa nama Indonesia lebih cerah lagi dikedpannya dinegri Belanda dan Wilayah Eropa. Kemarin saya berulang tahun ke 21, dan sekarang saya sudah certified flight instructor di sekolah pilot di Indonesia dan Alhamdullilah sudah mulai mengajar calon-calon pilot Indonesia. InsyaAllah setelah bulan puasa saya akan mulai bekerja di Air Asia atau Garuda Indonesia sebagai first officer pilot jadi sambil terbang di airline saya juga ngajar di skolah pilot.
Satu bulan yg lalu saya mengikuti training flight instructor yg isinya materi fisika dan matematika. Jadi teringat sama Pak Wariso dan Pak Hatami. Ok sekian dari saya. Semuga proses pendaftaran murid untuk jenjang pembelajaran tahun 2011/2012 dapat berjalan dengan lancar. Dan guru2 SIN diberikan kesehatan dan kesabaran dalam mengajar calon2 pemimpin bangsa kita di masa depan.
Wass. Wr. Wb.
admin
18/07/2011 @ 10:02 am
C’est très bien, Norman!
Nordiansyah
24/11/2011 @ 9:48 am
Designation: Mother Arbayah Kumalawati, Principal SIN Wassenaar
Introduce My name is Nordiansyah, I school in Banjarmasin, Indonesia.
I’d love to go to SIN, if I could? and how much that cost?
Please reply, thanks a lot.