Latihan Dasar Kepemimpinan
Kamis tanggal 1 September 2005 siswa SIN mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK). Jam 09.00 kegiatan dibuka secara resmi oleh Bapak Kepala Sekolah. Kemudian Bapak Iskandarsyah, Ibu Emma Rodini dan Bapak Wariso menyampaikan beberapa arahan. Siswa dibagi ke dalam 4 regu, yaitu regu R.A. Kartini, Cut Nyak Din, P. Diponegoro, dan Imam Bonjol. Setiap regu didampingi oleh 2 orang guru, yaitu Ibu Roos Daradjat, Ibu Lamyarni, Ibu Tati Marsanah, Ibu Halimah dan Bapak Gunaryadi.
Kemudian seluruh peserta dan guru pendamping menuju Dauinrell, sebuah entertainment park yang terletak tidak berapa jauh dari sekolah.
Di Duinrell kami dianjurkan mencoba setiap permainan, namun kekompakan regu harus tetap dijaga. Setiap regu menentukan sendiri permainan/hiburan apa saja yang ingin mereka coba. Di taman hiburan ini terdapat banyak sekali permainan. Ada yang bersifat santai, tetapi juga ada yang membangkitkan adrenalin, seperti mad mill, splash, dll. Sekitar jam 14.00 kami semua harus kembali ke sekolah untuk mengikuti program acara berikutnya. Di sekolah, sehabis Shalat Dhuhur, kami menikmati makan siang bersama, alangkah nikmatnya!!
Sehabis makan siang, siswa mengikuti berbagai permainan yang membutuhkan kekompakan tim dan semangat kompetisi. Kegiatan pertama adalah baris-berbaris yang dipimpin oleh Bapak Wariso untuk menumbuhkan kekompakan dan disiplin. Permainan berikutnya mencakup lari bendera, tebak gambar, dan jaring laba-laba. Dalam lomba menerobos jaring laba-laba yang diperlukan adalah kerjasama dan kekuatan tiap kelompok karena tiap anggota harus lolos melewati tali yang berbentuk seperti jaring laba-laba tanpa menyentuh jaringnya. Permainan puncaknya paint ball, yaitu balon yang diisi air yang dilemparkan ke regu lawan. Pemenang dari regu putri melawan regu putra. Pertarungan itu sangat menarik!! Kita harus belajar mengatur strategi bagaimana menghadapi musuh dan menghindari lemparan balon air mereka.
Waktu sudah sangat sore, kami pun sudah merasa lelah. Tetapi acara tidak ditutup begitu saja. Tiap regu mengutarakan pesan dan kesannya tentang kegiatan LDK yang sudah mereka ikuti. Kami semua merasa senang, terutama rasa kebersamaan yang kental, dan dapat mengenal teman, guru dan sekolah lebih baik. Melalui sebuah diskusi khusus di sela-sela acara, para guru menentukan pemenang per regu dan individual. Lalu kami berfoto-foto di depan sekolah. Demikianlah kegitan Latihan Dasar Kepemimpinan di sekolah kami. (Karya Joe)